Beberapa waktu lalu, saya turut diundang dalam acara Blogger Gathering Nokia. Saya kira tadinya undangan ini merupakan bagian dari perayaan setahun Asia Blogging.

Ternyata bukan. Dari judul undangannya, saya pun curiga bahwa gathering ini akhirnya bukan perayaan yang dimaksud. Turut meramaikan : Budi Putra, Pepih Nugraha, Kuncoro Wastuwibowo, Rendy Maulana, Muhammad Ilman Akbar, Budi Sutomo, Puti Karina Puar, Amir Karimuddin, Harry Sufehmi, dan Mas Jonru.



Acaranya seru, kenalan dengan blogger-blogger dari dunia lain, saling berinteraksi dan menunjukkan keanehan masing-masing :)

Representatives
dari Nokia sangat friendly dan bersahabat, saya rasa Nokia mengirimkan orang-orang yang tepat. Tinggal tunggu kesempatan saja untuk menggoda mereka menjadi blogger juga, aha!

Nokia N78 bisa dibilang mengakomodasi satu kebutuhan para blogger. Akuilah, jika Anda seorang blogger, narsisme—walaupun sedikit—pasti melekat dalam diri dan tulisan Anda. Ingin stay connect dengan para fans via tulisan-tulisan yang mencerminkan apa yang Anda lakukan, apa yang Anda pikirkan, dimana, dengan siapa, sedang apa, dsb. Nah! Apa yang istimewa dari N78 ini? Sila klik disini.

Nokia pintar, dalam penilaian saya. Mereka berhasil mengcapture sebuah komunitas yang didalamnya terdapat personal dengan kebutuhan tersebut.

Well, secara implisit, via souvenir yang diberikan (NOKIA bag dan USB Charger), tentu saja Nokia menganggap bloggers itu orang-orang pintar. Ayo ngeblog!